Selasa, 26 Februari 2013

Type Ascon



TYPE ASCON
            Tipe ascon merupakan tipe saluran air yang paling sederhana. Contoh yang paling umum terdapat pada Leucoselenia. Tubuh berbentuk piala atau jambangan. Bagian bawah melekat pada dasar. Pada ujung atas terdapat lubang besar yang disebut osculum.
            Pada bagian tengah terdapat rongga sentral yang disebut paragaster atau spongocoel. Pada dinding tubuh terdapat lubang – lubang kecil yang disebut prosofil atau ostium. Lubang – lubang ini berfungsi sebgai tempat masuk saluran air kedalam spongocoe. Dari spongocoel air keluar melalui osculum.
            Dinding tubuh terdiri dari dua lapis yaitu :
1.      Lapisan luar atau epidermis, tetapi bukan lapisan epidermis yang sebenarnya, sering disebut juga pinacocyt (pinakosit). Pinacocyt kadang – kadang memiliki satu flagellum namun terkadang lebih.
2.      Lapis dalam atau sel – se yang melapisi dinding – dinding spongocoel disebut Chonocyt (koanosit). Pada satu ujung choanocyt terdapat satu flagellum. Pangkal flagellum dikelilingi oleh suatu bangunan seperti leher baju yang disebut collare (sel leher). Didalam plasma choanocyt terdapat vakuola.
Diantara lapis luar dan lapis dalam terdapat satu lapisbenda gelatin, didalamnya terdapat porocyt (sel pori), myocyt, amoebocyt dan scleroblast. Myocyt terletak disekitar pori, berfungsi untuk menutup pori. Sel – sel amoeboesit dapat bergerak secara amoeboit mengedarkan sari – sari makanan dan menghasilkan benda gelatin. Sel scleroblast dapat membuat spikula berupa jarum yang berfunsi sebagai rangka dari porifera.
Aliran air pada tipe ini secara berturut – turut adalah ;
Air masuk melalui ostium, setelah melewati porocyt (sel pori) masuk kedalam spongocoel dan keluar melalui oskulum.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar